SD Ashfiya Islamic Fulldays School merupakan lembaga pendidikan yang berdiri sejak tahun 2010 dan terakreditasi “A”, berlandaskan nilai-nilai islam dan kejujuran dengan memadukan teknologi modern, keterampilan bahasa serta penerapan sains yang berbasis Al-Qur’an. Dengan visi terwujudnya sekolah dasar yang religius, sehat dan juara. Menciptakan suasana belajar ‘fun’ dan mengemas setiap materi pembelajaran secara menarik, merupakan tradisi sekolah Ashfiya untu menjamin setiap proses belajar berlangsung secara efektif.
Rasio antara peserta didik : guru = 24 : 2 untuk melayani dan bisa memberikan perhatian optimal terhadap peserta didik.
Mari bergabung bersama kami untuk menghadapi dunia pendidikan. Menjembatani ilmu pengetahuan dan teknologi, tradisi dan jati diri, nilai-nilai Islami dan budaya bangsa.
” Terwujudnya sekolah dasar yang religius, sehat, dan juara ”
1. Menciptakan suasana dan iklim sekolah yang menumbuhkan sikap dan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Islam.
2. Mendidik dan melatih siswa dalam penggunaan teknologi dengan berlandaskan akhlakul karimah.
3. Menanamkan adab dan sopan sesuai ajaran Sunnah.
4. Penanaman pendidikan nilai sebagai upaya pembentukan karakter peserta didik.
5. Menyelenggerakan empat pilar pendidikan :
- Learning to Know
- Learning to Do
- Learning to Live Together
- Learning to Be